
Media Indonesia, 13 Januari 2010 (Foto: Ilustrasi)
Tak diduga, aksi itu memperoleh sambutan luar biasa. Jadilah setiap tahun No Pants Subway Ride digelar.
Awalnya, dimulai pada tahun 2002.

Ketika itu, 7 orang sepakat untuk naik kereta bawah tanah tanpa mengenakan celana. Aksi itu diberi judul No Pants Subway Ride oleh penggagasnya, Improv Everywhere.

Minggu, 10 Januari 2010 lalu, di New York, ratusan orang bersedia menjadi partisipan. Sebelumnya mereka bertemu di 6 lokasi, lalu membentuk beberapa kelompok dan kemudian menyebar ke sejumlah stasiun dan naik kereta bawah tanah.
Begitu sudah di dalam kereta, mereka mulai melepas celana dan melipatnya.
Setelah itu, bertindak seolah-olah tidak ada satu kejadian aneh yang tengah berlangsung. Misalnya, ada yang berbincang-bincang dan ada pula yang duduk sambil membaca buku atau majalah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar